INTEGRASI MAIL YAHOO.COM PADA MS OUTLOOK 2007

Entah trik ini sudah using ato belum,,entah trik ini sudah ada yang menemukan ato belum,,tapi yang pasti tidak ada salahnya untuk berbagi,,bener ga??? Bermula dari keinginan untuk membaca email saya yang beralamat di Yahoo.com melalui MS outlook 2007, saya pun googling kesana kemari. Banyak petunjuk yang saya dapat (meskipun trik nya sama) namun hampir semuanya hasilnya nihil (tanpa hasil = gagal). Kenapa gagal??? Karena yahoo.com sejak April 2002 menghentikan fasilitas POP3 di semua email gratisnya. Tidak adanya dukungan POP3 membuat semua email yahoo gratis tidak bisa diakses menggunakan program email client seperti ms Outlook atau mozilla thunderbird. Hingga hari ini yahoo.com hanya menyediakan fasilitas POP3 bagi mereka yang berani membayar sekitar $20 per tahun, walaupun ini sebetulnya tidak terlalu mahal (kurang dari 6 cents per hari). Lain halnya dengan account yahoo yang beralamat di .co.id yang mana fasilitas POP3 nya masih aktif dan tentu saja gratis. Nah, solusi yang diberikan untuk masalah di atas oleh narasumber (ilmukomputer.com,,tapi saya lupa link lengkapnya) adalah menggunakan software gratis bernama YPOPs!. Setelah saya ikuti berbagai langkahnya ditambah dengan panduan dari blog-blog lain yang membahas hal ini,,ternyata tidak berhasil juga..hah…

Nah,,suatu hari saya iseng ngotak-atik HP Nokia E63 milik adik saya. Pada bagian message ternyata ada layanan untuk yahoo.com. Saya iseng aja ikutin konfigurasinya sampai selesai,,dan setelah itu….YIPIKAYEE,,,E63 adik saya pun bisa sinkron dengan Yahoo.com dan hasinya saya bisa ngecek email lewat HP tanpa harus membuka page yahoo.com. Saya pun mulai berpikir,,,dari HP aja bisa kenapa dari computer saya (menggunakan Outlook) ga bisa..??? Saya pinjam lagi E63 adik saya,,saya lihat lagi konfigurasi yahoo.com di bagian message. Ternyata memang ada perbedaan dari segi Account Type nya.. Kalau sewaktu kita menggunakan YPOPs! Pada settingan Account Type menggunakan POP3, sedangkan pada HP adik saya menggunakan IMAP (tepatnya IMAP4). Nah dari situ saya mulai konfigurasi ulang MS Outlook saya. Langkah-langkahnya sebagai berikut :

1. Klik Tools|Account Settings






2. Di tab E-mail klik New untuk menambah account baru.





3. Di kotak dialog berikutnya pilih Microsoft Exchange,….





4. Kemudian aktifkan pilihan Manually configure… dan klik tombol Next





5. Kemudian pilih Internet E-mail. Klik Next





6. Di pilihan Your Name isikan nama Anda. Di pilihan Email Address isikan alamat email yahoo Anda. Pilih Account Type: IMAP, dengan Incoming mailserver : imap.n.mail.yahoo.com dan Outgoing mail server (SMTP) : smtp.mobile.mail.yahoo.com. Isi User Name dengan nama yahoo id Anda yaitu alamat email tanpa diikuti @yahoo.com, misalnya untuk arie_3589@yahoo.com berarti yahoo id adalah arie_3589. Untuk password isikan password email. Selanjutnya klik tombol More Settings





7. Di tab General isi nama account email ini. Anda bisa mengisinya dengan nama email atau nama Anda sendiri






8. Di tab Outgoing Server centang My outgoing server (SMTP) requires authentication,,dan klik Use same settings as my incoming mail server.






9. Di tab Advanced isikan Incoming server (IMAP): 143 dan Outgoing server (SMTP): 587. Selanjutnya klik tombol OK





10. Klik tombol Finish untuk menyelesaikan pengaturan account





Untuk mulai men-download isi email ke harddisk klik tombol Send/Receive di bagian atas Outlook.

Nah,,sekian dulu trik dari saya,,semoga berguna…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar